Daftar Kode Remote TV Polytron

Mendengar kata remot tentu saja pikiran kita langsung akan diarahkan ke sebuah alat kecil yang dapat mengontrol unjuk kerja suatu perangkat seperti Televisi/TV, AC, dan lainnya.

Pada Televisi/TV, remot digunakan untuk memindahkan channel atau saluran TV, mengatur volume suara, ataupun melakukan pengaturan-pengaturan lainnya.

Dengan menggunakan remot pekerjaan kita akan dimudahkan dibandingkan kita harus melakukan pengaturan pada tombol yang ada di TV.

Namun terkadang remot TV yang kita gunakan mengalami kerusakan atau bahkan hilang sehingga menyebabkan permasalahan tersendiri Ketika akan menonton TV.

Kode Remote Tv

Seiring perkembangan teknologi untuk mengatasi masalah sering hilangnya remot TV ataupun remot TV yang rusak maka dibuatlah remot TV universal (merek Joker atau Chunghop).

Remot TV jenis ini memiliki kelebihan yaitu mampu digunakan pada berbagai merek TV. Dengan hanya melakukan penyesuaian kode pada remot TV Universal kita sudah dapat Kembali menikmati siaran TV kita.

Salah satu merek TV yang mendukung atau dapat menggunakan remote universal adalah TV Polytron.

Remote TV Universal mampu bekerja dengan baik pada TV Polytron Tabung, maupun TV Polytron LED/LCD baik untuk ukuran 32 inc ataupun 24 inc.

Nah bagaimana cara kerja dan setting remot TV universal ini pada TV Polytron? Mari kita simak Artikel berikut.

Kode Remote TV Polytron LED

Pada TV Polytron LED/LCD, remote universal memiliki beberapa nomor kode-kode tertentu. Berikut daftar kode yang dapat digunakan pada TV Polytron LED/LCD.

017, 024, 043, 053, 120, 147, 150, 151, 152, 253

Kode Remote TV Polytron Tabung

Sama halnya dengan remote TV Polytron jenis LED, pada TV Polytron jenis Tabung juga memiliki nomor kode-kode tertentu yang harus diinputkan terlebih dahulu sebelum konek/singkron dengan TV.

Berikut daftar kode yang dapat digunakan pada TV Polytron Tabung.

253, 152, 043, 053, 120, 147, 150, 15, 024, 017

Cara Memasukkan Kode Remot TV Polytron

#1 Cara Manual

Cara setting agar remot TV universal kita dapat bekerja dengan baik sangatlah mudah. Hanya dengan melakukan beberapa langkah-langkah maka kita sudah bisa mengontrol TV Polytron kita menggunakan remot TV Universal.

Berikut tahapan-tahapan atau langkah-langkah dalam melakukan setting atau memasukkan kode remote TV universal secara manual:

  1. Tekan dan tahan tombol SET atau tombol S (biasanya tombol ini berada di sebelah kiri atas) sampai lampu indikator menyala (ditandai LED pada remot menyala, biasanya berwarna merah).
  2. Pada kondisi lampu menyala, Tekan salah satu kode diatas (3 digit kode).
  3. Arahkan remot pada TV.
  4. Tekan sembarang tombol pada remot, jika TV merespon maka kode yang telah dimasukkan cocok. dan remot siap untuk digunakan.
  5. Namun jika remot tidak merespon maka ulangi proses memasukkan 3 digit kode lainnya.

#2 Cara Otomatis

Cara lainnya untuk mengkoneksikan antara remot TV universal dengan TV Polytron kita adalah dengan menggunakan cara otomatis.

Melalui cara ini, kita tidak perlu melakukan pemasukan kode seperti pada langkah secara manual.

Namun, cara ini sebaiknya dilakukan jika semua daftar kode tidak ada yang cocok dengan TV kita. Nah, bagaimana cara melakukan setting otomatis pada remot TV universal? Berikut langkah-langkahnya:

  1. Tekan dan tahan tombol SET atau tombol S (biasanya tombol ini berada di sebelah kiri atas) sampai lampu indikator menyala (ditandai LED pada remot menyala, biasanya berwarna merah).
  2. Pada saat kondisi Lampu indikator menyala, arahkan pada TV.
  3. Kemudian tekan tombol Volume up (V+) atau Volume down (V-) pada remot.
  4. Apabila TV merespon maka akan ditandai dengan adanya tampilan kenaikan atau penurunan volume pada TV.
  5. Terakhir, tekan tombol power untuk mematikan lampu indikatornya.

Apa yang Harus Dilakukan Ketika Kode Remote TV Tidak Berfungsi

Kadangkala remot TV universal yang digunakan tidak berfungsi dengan baik. Jangan panik dan lakukan beberapa hal berikut ini untuk mengatasi hal tersebut:

#1 Coba Ganti Baterai

Melakukan pengecekan terhadap baterai merupakan langkah awal yang harus dilakukan Ketika kode remot TV tidak berfungsi.

Bentuk pengecekan yang dilakukan antara lain memastikan baterai yang digunakan adalah baterai baru ataupun baterai yang masih dalam kondisi baru atau belum lemah. Gunakan baterai dengan kualitas baik.

#2 Pastikan Baterai Terpasang dengan Benar

Memastikan baterai terpasang dengan baik merupakan langkah selanjutnya yang dilakukan Ketika remot TV tidak berfungsi dengan baik.

Pada bagian ini ada dua hal yang harus dilakukan yaitu pastikan pemasangan baterai sesuai kutubnya (positif dan negatif).

Selanjutnya cek kaleng penghubung pada baterai serta pegas pada remot, pastikan tidak berkarat. Atau jika berkarat silahkan dibersihkan terlebih dahulu dengan menggunakan cairan tinner.

#3 Kemungkinan Remot Rusak

Kadangkala remot TV universal rusak sejak belum digunakan sama sekali. Jika mengalami hal demikian sebaiknya remot TV universal langsung diganti dengan yang baru.

Hal ini dikarenakan kemungkinan ada koslet pada rangkaian elektroniknya. Namun untuk mengetahui apakah remot telah rusak adalah dengan memfoto cahaya yang keluar dari remot saat remot ditekan.

Jika masih ada cahaya yang keluar maka kemungkinan kondisi remot masih baik. Sebaliknya, jika tidak ada cahaya yang keluar maka dapat dipastikan bahwa remot telah rusak.

#4 Salah Memasukkan Kode

Remote TV tidak berfungsi dengan baik dapat juga terjadi karena salah memasukkan kode. Hal ini dapat terjadi karena tidak adanya indikator angka yang muncul pada remot.

Untuk itu Ketika akan memasukkan 3 digit kode pastikan menekan dengan benar dan tepat.

Perbedaan Remot Universal dan Remot Non-Universal

Apa sih yang membedakan antara remot universal dengan remot non-universal? Kedua jenis remot ini sangat mudah untuk dibedakan satu sama lain.

Perbedaannya berada di tombol SET atau tombol S atau tombol “Mode” pada remot.

Jika terdapat tombol tersebut maka dapat dipastikan bahwa remot tersebut merupakan remot universal.