5 Cara Unroot HP Xiaomi

Banyak pengguna Xiaomi yang ingin mencoba oprek hp mereka, namun sebelum melakukan itu xiaomi kita harus sudah dalam kondisi di root.

Banyak optimasi yang bisa membuat xiaomi kita lebih optimal, namun juga berisiko mengalami permasalahan hardware.

Untuk itu, sebagian pengguna lebih memilih cara unroot HP Xiaomi untuk mengembalikannya.

Sayangnya, tidak semua pengguna yang melakukan root bisa mengembalikannya ke kondisi semula.

Jika kalian mengalami hal yang sama, jangan dulu dibawa ke tempat service karena di sini akan dijelaskan cara unroot perangkat Xiaomi kalian dengan mudah dan bisa diikuti oleh orang awam sekalipun.

Risiko Melakukan Root pada HP

Di balik manfaatnya yang bisa memaksimalkan kinerja dan melakukan banyak kustomisasi.

Dengan menerapkan root pada perangkat Xiaomi juga bisa menimbulkan berbagai risiko yang merugikan kalian sebagai penggunanya.

Adapun risiko-risiko tersebut adalah sebagai berikut:

  1. Menghilangkan garansi yang sudah diberikan oleh pihak toko tempat kalian membeli HP tersebut.
  2. Mengalami kerusakan sistem yang berakibat pada bootloop atau bahkan mati total.
  3. Melakukan tweaking dan memaksakan kinerja hardware dapat menurunkan kinerja dan memperpendek usia komponen di dalamnya.
  4. Smartphone yang sudah di-root tidak bisa dipasang aplikasi dengan sistem keamanan tinggi seperti mobile banking dan sejenisnya.

Keuntungan Unroot di Xiaomi

Setelah melakukan unroot pada HP dan mengembalikannya pada pengaturan awal, maka akan ada beberapa manfaat yang bisa kalian dapatkan yang sebelumnya sempat hilang karena HP yang sudah dalam keadaan root.

Beberapa manfaat tersebut antara lain:

Mengembalikan Garansi

Setiap toko biasanya akan memberikan garansi pada setiap smartphone Xiaomi yang dijualnya. Syaratnya, smartphone tersebut tidak mengalami kerusakan karena kesalahan penggunanya.

Salah satu penyebab garansi toko bisa hilang adalah karena melakukan root pada perangkat yang bersangkutan.

Jika kalian pernah melakukan root pada smartphone Xiaomi kalian, sebaiknya kembalikan perangkat tersebut ke pengaturan awal dengan cara melakukan unroot.

Cara ini diyakini bisa mengembalikan garansi dibandingkan melakukan klaim garansi dalam keadaan HP sudah di-root.

Mencegah Terjadinya Bootloop atau Gagal Booting

Kondisi bootloop biasanya ditandai dengan layar smartphone yang hanya menampilkan logo Xiaomi saja saat akan dinyalakan. Hal ini biasanya terjadi karena kita terlalu sering mengganti ROM atau terjadi kesalahan saat melakukan flashing.

Jika kalian tidak memiliki kemampuan untuk mengatasi kondisi tersebut, maka smartphone Xiaomi kalian tidak akan bisa digunakan.

Kalian juga tidak bisa melakukan klaim garansi dalam kondisi error dengan kondisi sudah di-root seperti ini. Untuk itu, lakukan unroot agar risiko tersebut tidak terjadi.

Memperoleh Update Android Terbaru

Agar HP kalian bisa mendapat Android versi terbaru, maka kalian harus menggunakan versi Android bawaan.

Jika kalian menggantinya dengan custom ROM yang telah dimodifikasi, otomatis perangkat tersebut tidak akan bisa mendapatkan update ke Android versi terbaru.

Untuk itu, silakan gunakan ROM resmi dari Xiaomi sesuai dengan perangkat yang digunakan dan tidak lupa untuk unroot perangkat tersebut kembali.

Jika hal itu sudah kalian lakukan, maka di update selanjutnya akan ada update Android yang bisa kalian dapatkan jika memang tersedia.

Mencegah Kerusakan Hardware

Melakukan root dapat membuka kinerja hardware yang ada di smartphone secara maksimal.

Jika hal itu dilakukan secara berlebihan, maka akan membuat hardware menjadi cepat rusak karena terus dipaksa melakukan pekerjaan yang berat secara terus-menerus saat digunakan.

Dengan melakukan unroot pada smartphone, semua hardware dan komponen di dalamnya akan digunakan secara efisien dan tidak berlebihan sehingga akan berdampak pada usia pemakaiannya yang lebih lama dan tidak mudah mengalami kerusakan.

5 Cara Unroot HP Xiaomi

Setelah mengetahui beberapa risiko melakukan root pada smartphone sekaligus manfaatnya jika dilakukan unroot, sekarang waktunya kalian untuk mengetahui bagaimana cara melakukan unroot pada perangkat Xiaomi yang kalian miliki.

Berikut adalah beberapa aplikasi yang bisa kalian gunakan untuk unroot Android:

1. Unroot di Aplikasi Magisk

Magisk adalah aplikasi yang berfungsi untuk membuka akses root di android, namun dengan teknologi yang lebih aman. Magisk menggunakan metode systemless atau membuka akses root tanpa memodifikasi system sama sekali. Sehingga ini lebih aman dari deteksi Google SafetyNet.

Uninstall Magisk
Gambar proses uninstall magisk/unroot (droidwin.com)

Selain itu magisk juga menyediakan fitur untuk menghapus root atau unroot dengan cara uninstall magisk.

2. Unroot di Aplikasi Kingroot

Cara melakukan unroot pada perangkat Xiaomi yang pertama adalah dengan menggunakan aplikasi Kingroot.

Aplikasi ini tidak hanya bisa melakukan root pada Android saja, tetapi juga melengkapi fiturnya dengan opsi unroot sehingga kalian bisa dengan mudah berpindah dari kondisi root dan juga unroot.

Dengan kemampuan tersebut, kalian bisa mengunduhnya dan menggunakan aplikasi ini jika dibutuhkan. Kingroot sendiri juga telah banyak digunakan oleh mereka yang sering berganti-ganti ROM di HP Xiaomi.

Untuk melakukan unroot menggunakan aplikasi ini, silakan ikuti petunjuk berikut:

Unroot Pada Kingroot
Unroot pada kingroot (quora.com)
  • Jalankan aplikasi Kingroot di smartphone Xiaomi kalian. Silakan download terlebih dahulu jika kalian belum memilikinya.
  • Setelah aplikasi terbuka, klik Menu dan pilih Remove Root Permision.
  • Silakan tunggu sampai proses unroot selesai.

Silakan Restart HP kalian untuk mengetahui statusnya apakah masih dalam keadaan root atau sudah unroot. Untuk mengeceknya silakan gunakan aplikasi Root Checker.

3. Menggunakan Aplikasi Super SU

Cara unroot HP Xiaomi selanjutnya adalah dengan menggunakan aplikasi Super SU. Aplikasi ini bisa kalian unduh  secara gratis di Play Store.

Sama seperti Kingroot, Super SU juga bisa melakukan root sekaligus unroot pada perangkat Android. Khusus untuk unroot, silakan ikuti langkah-langkah di bawah ini:

Unroot Supersu
Unroot pada Super Su (TrishTech.com)
  • Silakan download terlebih dahulu aplikasi Super SU di smartphone kalian.
  • Jika sudah, jalankan aplikasi tersebut.
  • Setelah aplikasi terbuka, klik Setelan/Setting dan pilih Unroot Penuh.
  • Selanjutnya, Android akan restart secara otomatis dan kembali ke kondisi unroot.
  • Selesai.

4. Reset Ulang HP

Reset ulang atau kembali ke pengaturan pabrik adalah cara yang juga bisa kalian gunakan untuk menghilangkan akses root di perangkat Xiaomi.

Nantinya, semua pengaturan yang sudah kalian ubah akan benar-benar kembali seperti saat pertama kali HP digunakan. Berikut adalah cara melakukannya:

Hard Reset Xiaomi
Gambar menu hard reset xiaomi (c.mi.com)

Baca Cara Reset HP Xiaomi Semua Tipe

  • Buka halaman Setelan/Pengaturan Android.
  • Setelah itu, pilih kategori Setelan Tambahan.
  • Kemudian pilih Cadangkan &  Setel Ulang.
  • Selanjutnya, kalian akan menemukan opsi Reset ke Setelan Pabrik. Silakan klik opsi tersebut.
  • Jika sudah, silakan pilih untuk menghapus Semua berkas di telepon. Opsi ini akan menghapus semua data internal termasuk aplikasi dan file-file yang disimpan di dalamnya. Untuk data yang ada di SD Card tidak akan terhapus.
  • Selanjutnya, smartphone akan mati secara otomatis dan memulai proses reset ke setelan pabrik.
  • Selesai.

Jika cara ini yang kalian pilih, pastikan semua data yang ada di memori internal HP sudah kalian backup terlebih dahulu jika memang masih dibutuhkan.

Setelah itu, baru proses reset ke pengaturan pabrik bisa kalian jalankan dan menghapus akses root dari perangkat Xiaomi.

4. Flash Ulang

Flashing HP adalah upaya menghapus ROM yang ada di smartphone dan menggantinya dengan ROM yang baru.

Pada perangkat Xiaomi, kalian bisa menggunakan aplikasi Flash Tool untuk melakukannya. Nantinya, kondisi HP akan berada pada kondisi awal termasuk akses root juga akan hilang.

Cara ini cukup efektif untuk dilakukan karena semua hal akan berubah seperti awal kita menggunakan HP.

Baca juga Cara Flash Xiaomi Bootloop

Jika kalian ingin melakukannya, pastikan kalian sudah mengetahui langkah-langkahnya dengan baik. Saya tidak akan menjelaskan langkah-langkahnya di sini karena proses dan persiapannya yang cukup panjang.

Kalian bisa mencari tutorialnya dari artikel lain yang cukup banyak beredar di internet. Kalian juga bisa mencarinya di situs MIUI, terutama pada bagian Mi Community.

Di sana, kalian bisa berbagi pengalaman dalam melakukan berbagai hal dengan perangkat Xiaomi, termasuk melakukan flashing HP.

Penutup

Melakukan root pada smartphone memang bisa membuat kalian bisa mengatur perangkat Xiaomi secara lebih leluasa.

Akan tetapi, risiko yang diakibatkan juga tidak bisa dianggap remeh. Untuk itu, kalian bisa menerapkan cara unroot HP Xiaomi untuk mengembalikannya dan menghindari risiko yang fatal.