Cara Menyalin Link Akun IG

Instagram menjadi salah satu sosial media yang banyak digunakan di masa kini, dimana ia menjadi pusatnya foto-foto keren, tempat berbagi, hingga menonton beragam video.

Namun sayangnya, Instagram tidak menyediakan link download, sehingga kalian harus tahu cara menyalin link akun IG.

Dengan demikian, saat kalian menemukan postingan menarik, maka kalian bisa menyimpan link akun IG tersebut untuk berbagai kebutuhan.

Misalnya saja untuk mendownload postingannya, membagikannya ke teman, atau sekedar menyimpannya agar bisa dikunjungi di lain waktu.

Sosial media Instagram memang sangat populer, dimana kalian bisa menemukan beragam hal menarik di platform tersebut, mulai dari video viral, update foto terbaru artis, tempat berbelanja, dan masih banyak lagi lainnya.

Kini sosial media ini setiap harinya dikunjungi oleh jutaan orang, baik dari kalangan anak muda, orang dewasa, atau tokoh-tokoh publik seperti artis sekalipun. Tak heran sekarang memiliki akun Instagram menjadi sebuah kewajiban.

Cara Copy Link Profil Instagram

Apabila kalian menjumpai akun Instagram yang menarik, lalu ingin menyalin link IG tersebut untuk kebutuhan tertentu. Maka kalian bisa menyalinnya dengan sangat mudah, caranya sendiri bisa kalian lihat seperti ulasan yang ada di bawah ini:

Copy Link Instagram Orang
  1. Bukalah terlebih dahulu akun Instagram yang kalian miliki.
  2. Selanjutnya cari akun IG yang kalian ingin salin di kolom search.
  3. Setelah menemukannya, maka kalian bisa mengunjungi akun Instagram tersebut.
  4. Tekanlah tombol menu titik tiga yang ada di bagian sudut kanan atas layar HP kalian.
  5. Otomatis akan muncul beberapa opsi, di sini pilihlah opsi salin URL profil.
  6. Maka link akun IG tersebut akan tersimpan di clipboard HP kalian.
  7. Untuk menyimpannya, kalian tinggal paste link tersebut ke notepad atau catatan lainnya.

Lihat juga Cara Download Video Reels Instagram

Bukan hanya menyalin link URL profil, namun kalian juga dapat menyalin link postingan orang lain dengan mudah. Biasanya hal ini digunakan bila kalian ingin mendownload postingan tersebut melalui aplikasi atau platform pihak ketiga. Caranya seperti ini:

  1. Mula-mula bukalah aplikasi Instagram di HP kalian, lalu tekan menu search yang ada di menu penelusuran.
  2. Kunjungilah akun Instagram yang ingin kalian download postingannya.
  3. Pilihlah postingan yang ingin kalian download dengan cara mengklik postingan tersebut.
  4. Bila sudah masuk ke halaman postingan, kalian bisa klik icon titik tiga yang ada di sudut kanan atas postingan tersebut.
  5. Jika sudah, pilihlah opsi salin link atau salin tautan, maka otomatis link akan tersalin di papan clip yang ada di HP kalian.
  6. Di sini kembalilah ke menu utama HP dan kunjungilah aplikasi atau situs Instagram downloader yang berfungsi untuk simpan foto profil instagram.
  7. Paste link sebelumnya di kolom yang disediakan, kemudian klik tombol download atau unduh postingan.
  8. Otomatis postingan orang lain tersebut akan dapat tersimpan di penyimpanan HP kalian.

Mau lihat sebarapa ramai yang buka profilmu? Yuk pelajari cara cek kumlah kunjungan di IG kita.

Saat kalian memiliki akun Instagram, tentunya memiliki follower yang banyak menjadi impian banyak orang. Dimana kalian bisa menyalin link akun sendiri, kemudian membagikannya ke berbagai platform lain. Cara untuk menyalin link akun sendiri ini bisa kalian simak sebagai berikut:

  • Bukalah aplikasi Instagram yang ada di HP kalian.
  • Setelah itu, kunjungilah menu profil akun yang ada di bagian bawah kanan aplikasi.
  • Bila sudah, tekanlah menu nama yang ada di bagian kiri atas layar.
  • Di sini kalian akan melihat nama lengkap akun IG yang kalian gunakan tersebut.
  • Untuk mendapatkan link, maka kalian tinggal menambahkannya ke alamat Instagram.
  • Misalnya akun kalian bernama purnama_123, maka kalian bisa membuat URL link seperti berikut ini : https://www.instagram.com/purnama_123/.
  • Dengan begitu, link Instagram sudah siap dan saat link ditekan, maka otomatis akan mengarah ke akun Instagram yang kalian miliki.

Selain menyalin link akun profil sendiri, di sini kalian juga bisa menyalin link postingan kalian sendiri. Caranya sendiri sebenarnya sama saja dengan menyalin link pada umumnya, namun akan lebih mudah bila kalian melakukannya seperti berikut ini:

  • Masuklah ke akun Instagram kalian terlebih dahulu melalui HP.
  • Setelah itu, pilih profil akun yang ada di bagian kanan bawah layar HP kalian.
  • Pilih postingan yang ingin kalian salin linknya dengan cara mengkliknya.
  • Di sini kalian bisa langsung klik tombol titik tiga di bagian samping atas postingan.
  • Pilihlah opsi share atau bagikan, lalu kalian bisa memilih bagikan ke berbagai platform seperti WhatsApp, Facebook, Browser, dan masih banyak lagi lainnya.
  • Bagi kalian yang hanya ingin menyimpannya, maka kalian bisa pilih bagikan dan pilih bagikan ke catatan atau note.
  • Maka otomatis alamat atau link postingan akan tersimpan di notepad HP kalian.

Cara menyalin link akun IG sebenarnya sangatlah mudah, apalagi Instagram memang sudah menyediakan fitur tersebut. Sehingga kalian bisa menggunakannya kapanpun kalian mau, mengingat kebutuhan menyalin link di Instagram kini sangatlah sering untuk dilakukan.